Wakapolres Kompol Erol Pimpinan Rapat Eksternal Ops Zebra LK 2023 Polres Rohul

Bagikan di sosmed anda

www.kmm.comROKAN HULU-Rapat Eksternal Ops Zebra Lancang Kuning (LK) 2023 Polres Rokan Hulu (Rohul), digelar, Senin (4/9/2023) sekitar pukul 09.00 Wib di Ruangan Rapat utama polres Rohul.

Rapat ini dipimpin Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono SIK MH diwakili Waka Polres Kompol Erol Ronny Risambessy SIK MM. Dihadiri Kabag Ops Kompol Amru Hutauruk SH, Kasat Lantas AKP Akhmad Rivandy SIK MSi, Kasat Intelkam Iptu Bunyamin SH.Kemudian, Plt Kadis Perhubungan Minarli Ismail SP, Dandim 0313 KPR diwakili Bati Tuut Koramil O2 Rambah Peltu M Yakfi, Kabid Ops Sat Pol PP Rio Pratama S STP, Personil Ops Zebra LL 2023 Polres Rohul.

Dalam kesempatan ini, Waka Polres Rohul Kompol Erol Ronny Risambessy SIK MH menyampikan, dirinya mengucapkan terimakasih kepada yang dapat hadir pada hari ini “Permohonan maaf atas nama Bapak Kapolres Rokan Hulu yang tidak dapat hadir pada hari ini. Yang seyogyanya beliau yang memimpin kegiatan ini,” katanya.

Lanjutnya, sebelum melaksanakan kegiatan harus mengetahui apa tugas pokok dalam kegiatan, sehingga terstruktur dan sistematik. Dengan mengedepankan giat edukasi dan membangun kesadaran masyarakat untuk tertib berlalulintas,

“Sebagai Anggota Kepolisian dan Dinas Pemerintahan Kabupaten Rokan Hulu yang turut serta dalam Operasi Zebra Lancang Kuning 2023 jangan under estimate terhadap virus Covid – 19 dikarenakan masih adanya di temukan kasus terpapar covid – 19.

Oleh karena itu dalam pelaksanaan tugas tetap menjaga dan mengingatkan protokol kesehatan,” katanya

“Target operasi kita terhadap Orang, Tidak menggunakan helm SNI, Melawan Arus, Menggunakan Hp saat berkendara, Berkendara dibawah pengaruh Alkohol, Melebihi batas kecepatan, Berkendara di bawah umur dan Berboncengan lebih dari 1 Orang,” rinci Kompol Erol,

“Target operasi kita terhadap Benda, Kendaraan tidak layak jalan, Kelengkapan kendaraan bermotor R2 (TNKB,kaca spion tidak standar dan lainnya), Kelengkapan kendaraan bermotor R4 (TNKB,kaca spion, wiper, kotak P3K dan lainnya), Kendaraan tidak dilengkapi administrasi, Kendaraan bermotor memasang dan menggunakan lampu isyarat lalu lintas (rotator/lampu blitz) dan sirine yang bukan peruntukannya,

Kemudian,Kendaraan bermotor tidak menggunakan knalpot standar (Bising), Kendaraan bak terbuka yang mengangkut orang, Kendaraan derek tanpa izin operasional (Liar), Kendaraan overload (Melebihi batas muatan) Alat protokol kesehatan,” papar Waka

.Sementara untuk Lokasi target operasi Rawan pelanggaran lalu lintas, lanjut Orang Nomor Dua di Mako Polres Rohul ini yakni Bundaran Pemda Rohul, Depan SMA N 1 Rambah, Depan Furnitur Pasir Putih dan Jalan Sudirman Kota Ujung batu,

“Pada saat kita melaksanakan peneguran terhadap masyarakat yang melanggar alangkah baiknya menggunakan bahasa yang baik dan mudah di mengerti oleh masyarakat dengan menggunakan bahasa Indonesia. Terkait masyarakat yang ada di Kab. Rokan hulu bervariasi dari suku jawa, batak, melayu dan sebagainya,” katanya

Di tempat yang sama, Kasat Lantas Polres Rohul AKP Akhmad Rivandy SIK M Si menyampaikan untuk tema “Dalam kegiatan Kita Tertib Berlalulintas Guna Kamseltibcarlantas Yang Presisi” “Dalam pelaksanaan tugas sudah kita tentukan titik – titik yang rawan terjadinya kecelakaan berlalulintas,” katanya”

Seperti Jalan umum Pasir Pengaraian – Ujung batu KM 175/176 Desa Langkitin Kecamatan Rambah Samo, Jalan Lintas Kota Lama – Muara Dilam KM. 170/171 Kecamatan Kuntodarussalam, Jalan lintas Kecamatan tambusai – Padang Lawas Sumut KM. 203/205 Desa Batas Kecamatan Tambusai, Jalan Lintas Tandun – Kasikan KM. 112/113 Desa Puo Raya Kecamatan Tandun,” jelasnya

Termasuk Jalan Lintas Kumu – Kepenuhan KM. 198/199 Desa Muara Rumbai Kecamatan Rambah Hilir, Jalan lintas Pekanbaru – Pasir pengaraian KM.104/105 Desa Giti Kecamatan Kabun, Jalan Umum Ujungbatu – Rokan KM. 147/148 Desa Suka Damai Kecamatan Ujungbatu, Jalan Umum Ujungbatu – Rokan KM. 166/167 di Pendakian S Desa Rokan Timur Kecamatan Rokan IV Koto dan Jalan Raya Rantau Kasai – Jalan Raya Tanjung Medan Kecamatan Tambusai Utara,” jelasnya.

Sementara itu, Plt Kadis Perhubungan Rohul Minarli Ismail SP, pihaknya mendukung penuh, dari Dinas Perhubungan apabila butuh bantuan tenaga atau Personil siap membantu.

“Terkait kegiatan kita di Rokan Hulu ini termasuk penghasil Kelapa Sawit terbesar di Indonesia, angkutan Masyarakat masih banyak yang melanggar dalam masalah angkutan,” ungkapnya”Dengan angkutan yang berlebih dan modifikasi terhadap kendaraan yang membuat Over angkutan yang dapat merusak jalan. Agar kiranya kita dapat menghimbau dan memberikan sanksi terhadap para pelanggar tersebut,” pungkasnya “Kami siap turut serta dan berpartisipasi dalam kegiatan Ops Zebra Lancang Kuning 2023 Polres Rokan Hulu dan siap memberi bantuan Personil,” pungkasnya.Kegiatan tersebut berakhir sekitar pukul 09.30 Wib, selama kegiatan berlangsung situasi terdapat dalam keadaan aman dan terkendali.(Humas Polres Rohul)

Tingalkan komentar anda

Verified by MonsterInsights