Rapat Pembentukan Forum TJSP Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2023
www.kmm.com-Rokan Hulu,Pemkab Rokan Hulu melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapeda) melaksanakan rapat pembentukan forum
Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (TJSP) untuk wilayah Kabupaten Rokan Hulu. Rapat ini di laksanakan di Hotel Sapadia Pasir Pengaraian. Kamis (26/10/2023).
Rapat ini di buka langsung oleh Wakil Bupati Rokan Hulu H. Indra Gunawan yang di dampingi oleh Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Drs. H. Ibnu Ulya, M.Si dan Kepala Bapeda Drs. H. Yusmar, M.Si.
Rapat pembentukan forum ini juga sekaligus melaunching Aflikasi TJSP Perusahaan Lindungi Masyarakat (PELIKAT) yang di buat oleh Bapeda Kabupaten Rokan Hulu yang berfungsi untuk mengetahui pemberian bantuan dari perusahaan.
Usai acara pembukaan, Wakil Bupati Rokan Hulu mengatakan rapat ini bertujuan untuk kegiatan TJSP Kabupaten Rokan Hulu agar bisa bersinergi dengan pihak perusahaan untuk secara bersama-sama dalam pembangunan di Kabupaten Rokan Hulu demi untuk kesejahteraan masyarakat.
“Pembentukan TJSP ini untuk meningkatkan kualitas hidup dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat di daerah khususnya masyarakat di lingkungan wilayah perusahaan yang beroperasi yang nantinya bermanfaat bagi perusahaan itu sendiri,” kata H. Indra Gunawan.
Ia juga mengatakan rapat Forum TJSP tahun 2023 sekaligus melaunching aflikasi PELIKAT dan pembentukan Ketua dan pengurus TPJS Kabupaten Rokan Hulu.
“Hari ini kita juga sudah launching Aplikasi PELIKAT dan ini sebagai bentuk transparan perusahaan dalam menyalurkan bantuan terhadap masyarakat, dengan adanya ini sesuai dengan visi kita membangun desa menata kota,” tambahnya.
Dan dapat di ketahui saat ini sesuai data yang di terima Pemkab Rokan Hulu ada 136 perusahaan yang beroperasi di wilayah Kabupaten Rokan Hulu dan sudah bergabung dengan TPJS.
E.S.Nst