Pimpin Patroli KRYD Personil Polsek Bonai Darussalam, Iptu Romy Pastikan Situasi Aman Dan Kondusif

Bagikan di sosmed anda

Pimpin Patroli KRYD Personil Polsek Bonai Darussalam, Iptu Romy Pastikan Situasi Aman Dan Kondusif

www.kmm.com-Rokan Hulu- Pastikan situasi aman dan kondusif, Personil Polsek Bonai Darussalam Polres Rokan Hulu (Rohul) dipimpin Iptu Romi Yendri SH MH patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD)
Senin (4/3/2024) sekitar pukul 21.00 Wib

Patroli di Jln Raya Sontang- Duri Nomor 02 Sontang, diikuti Kanit BKO Lantas Aipda Suprianto, KA SPK II Bripka Baitul Mukadis, KA Jaga Bripda Rizaldi Maulana dan Bripda Ilham Fauzi.

” Adapun sasaran KRYD Polsek Bonai Darussalam, Narkoba Premanisme, Sajam Senpi dan Balap Liar,” kata Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono SIK MH melalui Kapolsek Iptu Romi Yendri SH MH.

Lanjutnya, dari hasil KRYD diperoleh hasil semuanya nihil, pihaknya melaksanakan patroli mobile dan stasioner di Wilayah Hukum Polsek Bonai Darussalam.

“Guna antisipasi Tindak Pidana Curas, Curat dan Curanmor (C3) dan mengantisipasi Pelaku Tindak Pidana masuk ke Wilayah Hukum Polsek Bonai Darussalam,” kata Iptu Romy

“Porli melakukan patroli dan stasioner antisipasi Balap Liar di Jln Raya Simpang Kumu – Duri No 02 Sontang yang sering digunakan anak – anak remaja untuk Balap Liar,” ucapnya.

“Kami melakukan penghentian dan pengecekan terhadap Pengendara yang diduga akan melakukan Balap Liar dan memberikan himbauan agar segera pulang ke rumah dan tidak berkeliaran karena sudah larut malam,” tutup Kapolsek.

Kegiatan KRYD tersebut selesai pukul 22.00 Wib, selama giat berlangsung situasi terdapat dalam keadaan, aman dan kondusif.

(Humas Polres Rohul)

Tingalkan komentar anda

Verified by MonsterInsights